Beasiswa
Institut Keguruan dan Teknologi Larantuka (IKTL) sebagai sebuah lembaga pendidikan tinggi, sejak beberapa tahun belakangan ini bekerjasama dengan berbagai instansi dalam hubungan dengan beasiswa bagi para mahasiswanya. Ada beberapa jenis beasiswa yang telah disiapkan dan bisa diperoleh mahasiswa, yakni:
- Beasiswa Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur;
- Bantuan Pendidikan Pemerintah Kabupaten Flores Timur;
- Beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik dan Bantuan Biaya Pendidikan Peningkatan Prestasi Akademik (Beasiswa PPA dan BBP PPA) dari Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah XV (LLDIKTI XV); dan
- Besiswa Bidik Misi Uang Kuliah Tunai DIKTI.
*Informasi syarat dan ketentuan untuk mendapatkan beasiswa tersebut dapat diperoleh di Wakil Rektor III.