HIMPONI IKTL Adakan Perlombaan Menyongsong HUT PGRI ke-77
IKTL, Larantuka – Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi, Institut Keguruan dan Teknologi Larantuka (HIMPONI IKTL) pada Senin (21/11/2022) membuka rangkaian kegiatan menyongsong HUT PGRI ke-77. Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Ketua Program Studi Pendidikan Ekonomi, Margiana D.M.M. Maran, M.Pd dan bertempat di ruang perkuliahan Prodi Pendidikan Ekonomi.
HIMPONI merupakan suatu wadah atau organisasi intra kampus dalam naungan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan di IKTL. Himponi juga merupakan wadah dan ruang sebagai aspirasi mahasiswa Prodi Pendidikan Ekonomi. Oleh karena itu, Badan Pengurus Himponi mengadakan kegiatan menyongsong HUT PGRI ke-77 sebagai salah satu bentuk aksi nyata dalam menjalankan program kerja kepengurusan HIMPONI.
Dalam sambutannya, Kepro Pendidikan Ekonomi menegaskan tentang peran penting guru dalam mencerdaskan anak bangsa. Oleh sebab itu, lanjut beliau sebagai mahasiswa calon guru harus mampu menempatkan diri secara baik dan harus terus belajar menjadi guru yang patut diguguh dan ditiru. Nobertus Dalu Ruron selaku Ketua HIMPONI dalam kesempatan sambutan tersebut menandaskan tentang pentingnya kegiatan kemahasiswaan ini untuk menjalin persaudaraan di dalam Prodi Pendidikan Ekonomi.
“Segala kegiatan ini merupakan momentum yang sangat berharga dan bermakna bagi mahasiswa terkhususnya mahasiswa Prodi Pendidikan Ekonomi. Kegiatan ini merupakan bagian dari realisasi salah satu program kerja HIMPONI. Dengan adanya kegiatan ini bukan sebagai ajang untuk memperebutkan siapa yang menang dan siapa yang kalah. Kegiatan ini bisa mempererat tali persaudaraan dan relasi sosial antar sesama mahasiswa baik mahasiswa Prodi Pendidikan Ekonomi maupun mahasiswa dari program studi lainnya. Oleh karena itu perlunya HMPS HIMPONI menyelenggarakan kegiatan ini. Kita karena bersatu, bersatu karena kita”, tegas Pirlo Luron.
Perlu diketahui bahwa dalam menyongsong HUT PGRI ke-77 ini, ada dua bentuk perlombaan yang dilaksanakan yakni pertandingan bola voli putri dan perlombaan micro teaching. Kedua perlombaan ini dilaksanakan antar semester di lingkup Prodi Pendidikan Ekonomi dan dilaksanakan dari tanggal 21-25 November 2022.
Pantauan media ini terhadap pelaksanaan pertandingan bola voli memberi gambaran bahwa masing-masing keenaman bola voli mampu bermain dengan selalu menjunjung tinggi nilai persaudaraan dan kekeluargaan.
Kegiatan HIMPONI ini selanjutnya ditutup secara resmi pada Jumat (25/11/2022) bertempat di ruang kuliah Prodi Pendidikan Ekonomi. Sebelum ditutup secara resmi, ada sesi pengumuman kejuaraan dan pembagian hadiah kejuaraan. Berdasarkan rekap hasil perlombaan micro teaching, Juara I diraih oleh Yustina Surat dari Semester V, Juara II diraih oleh Kristina Ena Sogen dari Semester I dan Juara III diraih oleh Mikhael Pati Belaja dari Semester III. Sementara itu, kejuaran dari cabang bola voli diperoleh hasil: Juara I diraih oleh mahasiswa Semester III dan Juara II diraih oleh mahasiswa Semester I. Acara penutupan tersebut berlangsung dengan penuh kekeluargaan dan persaudaraan.* (editor: HBW)